Warta

Pimpinan Anak Cabang ( PAC ) Gp Ansor Pamekasan Resmi di Lantik

PAMEKASAN, Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda (PAC GP) Ansor Pamekasan masa khidmat 2023/2025 secara resmi telah dilantik, Jum’at malam (4/08/2023).

Pelantikan sekaligus DIKLATSAR II mengatkan tema “solid Bergerak Untuk Ulama dan nusantara” tersebut berlangsung di Halaman Yayasan pondok pesantren Matsaratul Huda panempan, Pamekasan.

Pantauan tim nawabintang Resepsi Pelantikan sekaligus DIKLATSAR II turut hadir Pengurus PC GP Ansor Pamekasan.

Selain itu, juga hadir,Bapak Camat Pamekasan ,Kepala desa jalmak Pamekasan, Forkompincam Pamekasan, Ketua MWC NU Pamekasan Habib Amin , Rois Syuriah , Ketua PAC GP Ansor se-Pamekasan dan Banom NU di wilayah kecamtan Kota pamekasan.

Ketua PAC GP Ansor Pamekasan Aminollah menyampaikan terima kasih kepada para tamu undangan yang telah meluangkan waktunya untuk hadir diacara pelantikan sekaligus DIKLATSAR II

Selain itu, pihaknya juga meminta maaf atas segala kekurangan dan ketidak nyamanan bila mana terjadi pada acara yang sangat sakral itu.

“Kami atas nama panitia pelaksana mengucapkan terima kasih atas kehadiran para undangan. Dan kami juga mohon maaf atas segala kekurangan, baik dari segi penyambutan dan tempat yang kurang memadai ini,” ucap Aminullah dalam sambutannya.

Aminullah menyampaikan Adanya Pelantikan sekaligus DIKLATSAR II ini sangat penting untuk menjamin kelangsungan suatu organisasi. Karena diperlukan pengkaderan untuk mencetak kader-kader yang akan melanjutkan perjuangan organisasi.

Oleh karena itu saya berharap para peserta diklat dapat mengikuti kegiatan dengan sungguh-sungguh agar hasil dari mengikuti kegiatan tersebut bisa bermanfaat untuk individu maupun organisasinya.

,,
Dengan adanya diklat ini harapannya nanti seluruh peserta dapat terus berkomitmen menjadi Ansor dan menjadi NU untuk bisa memberikan kontribusi menegakkan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Sesuai dengan darma bakti Ansor dan Banser meliputi empat prinsip dalam laku sosial dan laku politik, yaitu ta’adul (bertindak yang adil), tasamuh (seimbang), tawasuth (berada di tengah), dan umatan wasathan (moderat).

Perlu di sampaikan bahwa peserta DIKLATSAR ini ada 70 peserta .

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

TERPOPULER

To Top