Pamekasan, – Pada Senin, (17/4/23) Pemuda Muslim Moderat kembali melakukan kegiatan yaitu bagi- bagi takjil gratis.
Berbagi takjil gratis ini di lakukan di sekitar Jl. Kabupaten tepatnya di depan gedung DPRD Kabupaten Pamekasan dan juga di depan kampus Universitas Islam Madura mulai pukul 16.00 WIB.
Moh. Bahtiar Fauzi, ketua umum Pemuda Muslim Moderat menuturkan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah untuk berbagi bersama sesama.
“Bagi-bagi takjil ini merupakan momen terbaik dapat memberi manfaat pada sesama. Terutama pada pengguna jalan yang tidak sempat berbuka puasa bersama keluarga,” tuturnya.
Sementara itu Penasehat Pemuda Muslim Moderat, Gus Hamid Amjad merupakan tokoh muda yang memiliki kharismatik di Kabupaten Pamekasan mengungkapkan kegiatan ini sebagai bentuk rasa syukur kita kepada Allah SWT atas semua kenikmatan serta masih diberikan kesempatan untuk menjalani ibadah puasa di tahun ini. Kedua, meningkatkan rasa kepedulian antar sesama umat manusia. Dan sekaligus memberikan stimulus kepada masyarakat supaya kita sesama harus saling membantu.
Kegiatan ini merupakan sebagian dari serangkaian kegiatan Ramadhan Penuh Berkah bersama Pemuda Muslim Moderat 2023
