Warta

PAC IPNU IPPNU TLANAKAN Gelar Safari Ramadhan

Pamekasan_ Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Tlanakan gelar Safari Ramadhan, Gugul, Tlanakan, Pamekasan. 29 Maret 2023.

Safari Ramadhan merupakan kegiatan yang dilaksanakan setiap bulan Ramadhan untuk menyambung tali silaturahmi antara pengurus PAC IPNU IPPNU TLANAKAN dengan seluruh pengurus Pimpinan Ranting dan Pimpinan Komisariat.

Selain itu, Safari Ramadhan ini juga diisi dengan penyampaian program kerja yang melibatkan PK dan PR se- kecamatan Tlanakan selama satu tahun, dikemas dengan kegiatan terjun kepada Tiap Zona yang ada di Tlanakan, yakni Zona Selatan, Zona Barat, Zona Timur dan Zona Utara. Pada kali ini tepat di Zona Selatan.

Zainal Arifin, ketua PAC IPNU Kecamatan Tlanakan menuturkan tujuan diadakan nya Safari Ramadhan ini untuk memper erat tali silaturahim antar zona, dan juga sebagai wadah untuk memperkenalkan pengurus-pengurus baru di PAC kepada PK dan PR di kecamatan Tlanakan dan sebagai bentuk menjalankan program dari periodenya.

“Dengan adanya kegiatan ini bisa lebih terjalin hubungan emosional yang baik sehingga tidak ada rasa canggung yang terjadi diantara kita, sehinga kedepan PAC IPNU-IPPNU Tlanakan bisa lebih Progres”. ujarnya

TERPOPULER

To Top